Sample Text

Pages

Thursday, April 28, 2011

Cara Download File Torrent

Torrent adalah sebuah media alternatif yang digunakan untuk mengupload dan mendownload file berukuran besar melalui internet. File yang didownload dengan torrent konon dapat diunduh dengan lebih cepat karena dibagi ke dalam beberapa partisi kecil dan memiliki sistem "Seed" dan "Peers". Yang anda perlukan untuk mendownload torrent adalah sebuah "Client Torrent" seperti Utorrent atau Bittorrent, lalu mendownload file torrent dari website tertentu. Pastikan untuk mengunjungi link yang terkait di bawah tulisan ini untuk mengunduh file torrent yang anda inginkan.



Nah kalau sudah tahu, kita teruskan ke cara mendownload nya. Ikuti langkah-langkah berikut Sobat. Pertama kita membutuhkan Bittorrent client seperti uTorrent atau yang lainnya(cari sendiri). Untuk artikel ini kita pakai uTorrent, mengapa milih uTorrent?. Karena banyak yang pakai uTorrent, jadi ikut-ikut saja. Hehehehe.

Apa sih kebihan dan Kekurangan download torrent?

Gini... gini, sebenernya ada kelebihan dan kekurangannya lo, begitulah di dunia ini selalu berpasangan. Hehehehe hohohoho

Kelebihannya :



  1. Lebih nyaman dan lebih praktis dibanding download dari server hosting kaya rapidshare, hotfile, dll apalagi klo download di sana pake account free.
  2. Adanya fitur "Pause dan Resume". Inilah asiknya, hehehehehe selama seedernya ada, di pause selama setahun pun mungkin ndak masalah.muanthabbb
  3. Bagi yang gak suka download pake part-part-an, maka solusinya adalah Torrent. Hehehehehehe pisss
  4. dll (nanti diupdate klo ketemu kelebihannya yang baru, selama ini cukup ini dulu).
Kekurangannya :
  1. Kecepatan download tergantung "banyak" faktor. hehehehe gak kaya download langsung dari server rapidshare, hotfile, dll. Selama inet mempunyai kecepatan download maksimal gede, maka kecepatan download di server ntu juga insyaAllah gede. Heheheheh Klo di torrent? Ya itu banyak faktor.
  2. "Katanya" sih tidak terlalu aman dari serangan hacker. Entahlah... Klo sampeyan niat baik sih, insyaAllah gak bakalan napa-napa. Hehehehehe Tapi alangkah baiknya persiapkan dulu segalanya. Kaya firewall dan atur port mana aja yang dibuka untuk umum. Dan jangan lupa pasang juga antivirus dan awasi terus (scan) aliran port tersebut. Klo ada gerakan yang mencurigakan, cabut koneksi inetnya. Wkwkwkwkwk Tapi insyaAllah aman kok.
  3. Mesti sering-sering berbagi untuk mendapatkan "sesuatu" yang maksimal. Hehehehehe Gak kaya download di server hosting langsung, klo bisa sih download terus, masalah berbagi ntar aja urusannya. Wkwkwkwkwkw
  4. Nah untuk yang bandwidhtnya dibatasin atau karena berlangganan paket yg limited. Maka download pake torrent rasanya kurang afdol. Hehehehehe Kenapa??? Karena pake torrent ini boros bandwidht. Selain download kita juga mesti upload lo. Hehehehehe Ingat ntu, memang sih ada teknik sendiri untuk mengatasinya. Misalnya dengan menyetting bandwidht untuk upload, dll.

Cara Instalasi :
Pertama kita cari uTorrent dulu, bisa didownload disini atau server-server download lainnya. Ini freeware jadi GRATIS!!!, ukurannya paling 400-an KB. Ini contoh printscreen bila sudah ada uTorrent.

Kalau sudah punya master uTorrent maka kita klik double. Kemudian mulai deh install uTorrent-nya. Langkahnya seperti berikut.



Biasa, salam pembuka dari software. Langsung saja klik next sampai tampilan seperti dibawah ini.



Pertama kita pilih akan diinstall dimana softwarenya, defaultnya di drive C:. Jika pengen di ganti ya silahkan. Kemudian centang option bawahnya, kalau enggak tahu artinya silahkan tanya sama mbah google. Dicentang jika ingin, dikosongi jika tidak ingin. Setelah itu klik next lagi. Terus akan muncul tampilan seperti dibawah ini.

Sama seperti tadi, jika iya maka dicentang dan sebaliknya jika tidak maka tidak di centang. Kalau enggak tahu itu artinya apa, sama seperti tadi juga. Tanya sama mbah google. Hehehehehe. Jika sudah klik next sampai seperti tampilan dibawah ini.

Klik install, kemudian akan muncul di pojok kanan bawah dekat jam dan starup lainnya. Klik double icon uTorrent maka akan muncul tampilan uTorrent seperti dibawah ini.



Karena saya sudah download film satu jadi tampilannya begitu, hehehehe. Kalau belum download apa-apa tampilannya bersih. Kemudian ini cara downloadnya.

Pilih file yang akan didownload di portal torrent, cari terserah kamu dimana portal yang asyik. Kalau saya biasanya kickasstorrents. Kemudian pilih file nya, pilih yang seed dan leechnya yang besar. Itu mempengaruhi kecepatan download file tersebut. Ini contohnya, saya nyari film nya james bond yang judulnya for your eyes only. Maka setelah saya temukan file nya di portal torrent seperti gambar dibawah ini.



Kemudian klik download torrent dan akan muncul seperti gambar dibawah.



Pilih open with saja biar langsung otomatis kemudian klik ok. Maka akan ada jendela dari uTorrent untuk verifikasi seperti gambar dibawah ini.



Pilih tempat meletakkan file downloadnya, kemudian klik ok. Maka file pun dalam proses download seperti gambar dibawah ini.



Tunggu sampai selesai downloadnya. Sambil tidur juga boleh/kerja. Hahahahha.

Sumber : http://www.kickasstorrents.com/ , http://www.utorrent.com, http://id.shvoong.com/internet-and-technologies/1941259-download-torrent/

Dan My knowledge Abbout Utorrent

1 comment:

  1. mening make vuze gan lebih cepet dan praktis serta gui yang mudah dimengerti

    ReplyDelete

Jangan Lupa Kritikkan dan Sarannya, dan Tinggal sesuatu untuk Uploadernya meski cuma ucapan "Terima Kasih".

Sahabat Terbaik